Laporkan Masalah

PENGARUH APLIKASI PASTA GIGI DENGAN KANDUNGAN NOVAMIN PADA PERMUKAAN EMAIL GIGI DAN LAMA ETSA TERHADAP KEKUATAN TARIK BRAKET LOGAM: Penelitian Ekperimental Laboratoris

DARMAYANTI DIAN SURYANI, Prof. Dr. drg. Pinandi Sri Pudyani, SU., Sp. Ort (K)

2015 | Tesis | SP ORTODONSIA

NovaMin merupakan bahan kimia dalam pasta gigi hasil kemajuan teknologi terbaru yang membentuk lapisan hydroxicarbonate apatite (HCA) ketika terpapar saliva dan memiliki struktur kimia mirip email dan dentin, serta lebih tahan terhadap asam. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari pengaruh aplikasi pasta gigi dengan kandungan NovaMin pada permukaan email gigi dan lama etsa terhadap kekuatan tarik braket logam. Penelitian ini dilakukan pada 60 gigi premolar atas dan bawah. Aplikasi pasta gigi tanpa kandungan NovaMin dan NovaMin dilakukan dengan cara menyikatkan pasta gigi gerakan memutar selama 2 menit pada setiap gigi, kemudian direndam dalam saliva buatan pH 7. Penyikatan dilakukan 1 kali sehari selama 5 hari, pada hari ke enam dilakukan pemasangan braket di setiap gigi dengan waktu etsa sesuai dengan kelompok masing-masing, yaitu 15, 30, dan 60 detik. Dua puluh empat jam kemudian dilakukan pengukuran kekuatan tarik menggunakan Universal Testing Machine. Analisis statistik yang digunakan adalah Uji Anava dua jalur. Hasil penelitian menunjukkan kekuatan tarik braket logam pada permukaan gigi yang diaplikasi dengan NovaMin lebih rendah dibanding tanpa NovaMin (p<0,05), kekuatan tarik braket logam yang dietsa selama 60 detik lebih tinggi dibanding yang dietsa selama 15 dan 30 detik (p<0,05). Kesimpulan penelitian ini adalah kekuatan braket logam pada permukaan email gigi yang di aplikasi dengan pasta gigi yang mengandung NovaMin lebih rendah dibanding tanpa kandungan NovaMin, kekuatan tarik braket logam pada permukaan email gigi yang di aplikasi pasta gigi tanpa NovaMin dan dengan NovaMin menunjukkan adanya perbedaan pada waktu etsa 15 detik dan 30 detik serta waktu etsa 15 detik dan 60 detik, waktu etsa 30 detik tidak berbeda dengan waktu etsa 60 detik. Tidak terdapat interaksi antara aplikasi pasta gigi tanpa NovaMin dan pasta gigi dengan NovaMin dengan waktu pengetsaan 15 detik, 30 detik, dan 60 detik Kata Kunci: NovaMin, lama waktu etsa, uji kekuatan tarik pelekatan braket ortodontik

NovaMin are chemicals in toothpaste produced from the latest technological advances which make up the lining hydroxicarbonate apatite (HCA) when exposed to saliva and has a chemical structure similar to enamel and dentin, and more resistant to acid. This research aims to study the effect of application of toothpaste with NovaMin content on the enamel surface and etching time duration on the tensile strength of the metal bracket. This study was conducted on 60 upper and lower premolars. Applications toothpaste without NovaMin content and contains NovaMin done by brushing toothpaste on circular motion for 2 minutes on each tooth, then immersed in artificial saliva pH 7. Brushing performed once time a day for five days, then do mounting bracket on each tooth according to the etching time groups respectively, ie : 15, 30, and 60 seconds on the sixth day. Twenty-four hours later, the tensile strength measured using Universal Testing Machine. The Statistical analysis used was Two-Lane Anova test . The results showed a tensile strength of the metal bracket on the tooth surface which applied with NovaMin lower than without NovaMin (p <0.05) and the tensile strength of the metal bracket that were etched for 60 seconds higher than etched for 15 and 30 seconds (p < 0, 05). The conclusion of this study is the strength of the metal bracket on the tooth enamel surfaces which applicated with a toothpaste containing NovaMin lower than without NovaMin content, the tensile strength of the metal bracket on the tooth enamel surface which applied without NovaMin and contains NovaMin showed the difference between etching time 15 seconds and 30 seconds, also in etching time 15 seconds and 60 seconds. While etching time 30 seconds showed no difference with 60 seconds. There is no interaction between application totthpaste which contains NovaMin and without NovaMin with etching time 15 seconds, 30 seconds, and 60 seconds. Keywords: NovaMin, etching time, the tensile strength test of orthodontic bracket attachment

Kata Kunci : NovaMin, lama waktu etsa, uji kekuatan tarik pelekatan braket ortodontik; NovaMin, etching time, the tensile strength test of orthodontic bracket attachment


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.