Laporkan Masalah

PARTISIPASI POLITIK PEMILIH PEMULA PADA PEMILIHAN PRESIDEN DITINJAU DARI PERSEPSI TERHADAP CITRA PARTAI POLITIK DAN KETERPERCAYAAN KANDIDAT PRESIDEN

AMUL HUSNI FADLAN, DR. Avin fadila Helmi, M.Si

2014 | Tesis | S2 Psikologi

Rendahnya tingkat partisipasi politik masyarakat dan kecenderungan perubahan perilaku memilih masyarakat, khususnya kelompok usia yang secara konsisten kurang berpartisipasi dalam pemilihan umum adalah pemilih pemula. Penelitian ini merupakan penelitian korelasional, dengan subjek penelitian sebanyak 300 orang pemilih pemula. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana persepsi pemilih pemula terhadap citra partai politik dan keterpercayaan kandidat presiden berpengaruh pada partisipasi politik pemilih pemula. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan skala partisipasi politik, skala persepsi terhadap citra partai politik dan skala keterpercayaan kandidat presiden. Hasil yang diperoleh menunjukkan secara bersama-sama persepsi pemilih pemula terhadap citra partai politik dan keterpercayaan kandidat presiden mampu berperan sebesar 35,8 % dalam memprediksi partisipasi politik pemilih pemula dan tidak ada perbedaan yang signifikan antara lakilaki dan perempuan dalam partisipasi politik

The low level of political participation of the community and the tendency of changes in voting behavior of society, especially the age group that consistently participate less in elections is beginner voters. This is correlational research, with as many as 300 subjects research voters. This study aims to determine the extent to which images perception of political parties and presidential candidates trustworthiness influence to political participation of voters. Collecting data in this study using the scale are, political participation scale, images perception of political parties scale, and the presidential candidates trustworthiness scale. The results obtained show together perceptions of voters to images perception of political and presidential candidates trustworthiness are able to contribute by 35.8 % predicting political participation and voters no significant difference between men and women in political participation

Kata Kunci : Partisipasi politik, pemilih pemula, persepsi terhadap citra partai politik dan keterpercayaan kandidat presiden


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.